MEDIA PEMBELAJARAN
Video Penjelasan:
A. TUJUAN PEMBELAJARAN
- Peserta didik mampu memahami makna; ISIM, FI‘IL, dan HURUF.
- Peserta didik mampu membedakan antara; ISIM, FI‘IL, dan HURUF.
B. PEMBAHASAN
Sebuah literatur berbahasa Arab, sepanjang apapun,
sebenarnya hanya tersusun dari kata. Kata demi kata disusun menjadi sebuah
kalimat. Kalimat demi kalimat disusun menjadi sebuah paragraf. Kemudian
paragraf demi paragraf disusun menjadi sebuah tulisan yang panjang hingga
berlembar-lembar banyaknya.
KATA artinya adalah UCAPAN yang memiliki ARTI.
KATA bahasa Arabnya adalah KALIMAT ( لكَلِمَةُا ),
sedangkan KALIMAT bahasa Arabnya adalah JUMLAH ( الْجُمْلةُ ).
Hati-hati, jangan sampai tertukar!
A. PEMBAGIAN KATA
PEMBAGIAN KATA
Dalam
bahasa Arab, KATA dibagi menjadi 3: ISIM, FI‘IL, dan HURUF.
1. ISIM
ISIM
(
لِْاسْمُا) adalah KATA yang menunjukkan: Manusia, Hewan,
Tumbuhan, Benda Mati, Sifat, Waktu, dan Tempat.
CIRI-CIRI ISIM
ISIM bisa dikenali dengan 2 CIRI:
- Ada ALIF-LAM ( ال ) di awalnya.
- Ada TANWIN di akhirnya.
2. FI’IL
FI‘IL
(
لفِعْلُا) adalah KATA KERJA. FI‘IL
dibagi menjadi 3:
CATATAN:
Untuk membedakan FI‘IL MUDHORE yang bermakna sedang dan akan dilihat dari konteks kalimatnya.
Biasanya untuk memberi makna AKAN pada FI‘IL MUDHORE, diberi tambahan huruf " َس " di awalnya.
3. HURUF
HURUF
( الْـحَرْفُ )
adalah KATA DEPAN atau KATA SAMBUNG.
CATATAN:
1. Ada 2 KELOMPOK huruf yang banyak digunakan:
a. HURUF JAR ( الْـحَرْفُ الْجَرِّ ) yaitu HURUF yang menyebabkan ISIM yang terletak setelahnya menjadi berharokat KASROH.
b. HURUF ATHOF ( الْـحَرْفُ الْعَطْفِ ) yaitu HURUF yang berfungsi untuk MENGHUBUNGKAN dua kata (ISIM atau FI‘IL).
2. HURUF JAR hanya masuk kepada ISIM. Jadi, jika dalam sebuah kalimat ada HURUF JAR, berarti kata setelahnya adalah ISIM. (Lihat contoh-contoh di atas).
3. ISIM yang terletak setelah huruf jar dikenal dengan istilah MASBUQ BI HARFIL JAR.
Posting Komentar